Archive

Archive for the ‘Others’ Category

Tantangan Pekerja jaman NOW

June 17, 2018 Leave a comment

Untuk kaum pekerja yang akan, sedang, bahkan telah meniti karir pekerjaan dalam sebuah organisasi atau perusahaan maka seringkali akan dihadapkan pada dua pertanyaan berikut:

# Seperti apa pekerjaan impian itu ?

# Sudah bekerja sampai mati tapi kok karir dan gaji mentok ?

Mari kita coba uraikan jawaban pertanyaan tersebut dengan terbuka karena saya yakin bapak/ibu pasti memiliki jawaban sendiri, urain berikut hanya pendapat pribadi saya yang saya rangkum dari beberapa sumber dan pengalaman hidup

# Pekerjaan impian sering disebut Dream Job, sama seperti mimpi yang selalu baik dan ideal adalah pekerjaan yang memberikan gaji cukup untuk memenuhi kebutuhan dan sisa untuk menabung dan investasi, pekerjaan yang sesuai dengan passion atau hobi kita sehingga kita melakukannnya dengan senang tanpa paksaan, dan pekerjaan yang memberikan ruang untuk aktualisasi diri, pekerjaan yang dekat dengan tempat tinggal sehingga tidak habis dan stress di jalan sehingga masih ada waktu untuk bercengkrama dengan keluarga di rumah, pekerjaan yang….( silahkan tambahkan sendiri )

# Karir dan gaji stok di sebuah perusahaan bisa jadi karena hal berikut: kompetensi kerja kita yang masih kurang di mata manajemen, impression kita ke management kurang ( kerja luar biasa tapi promosi ke mgmt kurang sehingga mgmt ndak tahu ), kita kerja di perusahaan dimana struktur organisasi , finance dan karir yg ada amburadul sehingga tidak memberikan kesempatan baik bagi pekerja potential.

Alhasil, jika kita sudah mengidentifikasi dua problem di atas dan menemukan jawaban yang tepat maka pilihannya adalah stay with no complain or leave and believe that someday somewhere a dream job is waiting for us to be find

– Novento 17/06/2018 –

Categories: Others

Catatan Awal Tahun 2017

January 15, 2017 Leave a comment

Kebiasaaan setiap orang membuat Catatan Akhir Tahun 2016 dan membuka halaman baru untuk tahun berikutnya. Di tahun 2017 ini, sengaja saya tuliskan beberapa hal yang akan saya sharing berdasarkan pengalaman suka dan duka yang terjadi setiap waktu. Tahun ini, saya cukup beruntung karena mendapatkan peran yang berbeda dari sebelumnya yaitu memiliki kesempatan untuk memimpin sebuah group pelatihan K3 yang sangat vital untuk kelangsungan hidup perusahaan. Sesuatu yang baru dan belum pernah saya lakukan sebelumnya karena selain sistem/teknis yang biasa saya kerjakan juga kemampuan leadership-managerial mulai terasah satu demi waktu. Dari benda mati yang bisa saya kontrol/reset menjadi benda hidup yang tentu saja tidak bisa dikontrol hanya dengan tombol Ctrl+Alt+Dell ? 

Belajar, Tantangan, dan Passion yang pastinya akan menjadi cerita tersendiri dan menarik untuk saya tampilkan dalam blog ini. 

Novento

Categories: Others

Mobile Application dalam Lingkungan Kerja

November 8, 2015 Leave a comment

Banyak perusahaan menerapkan batasan penggunaan aplikasi mobile pada saat jam kerja, padahal kalau misalnya dibuatkan survey kecil2 an, pastinya banyak karyawan lebih banyak menggunakan aplikasi mobile lewat hp mereka,i.e whatsapp, bbm,facebook daripada laptop/komputer kerja mereka.

Andaikan, hal ini kita anggap sebuah peluang, maka perusahaan yang melek informasi akan membuat aplikasi mobile untuk internal group yang tentu saja dampaknya pada efisiensi dan peningkatan productivitas. Bayangkan saja, setiap pekerjaan, ide, rapat, meeting, follow up, temuan bisa diupload ke dalam aplikasi mobile tanpa terkurung oleh waktu dan tempat.

Budaya teknologi mobile mulai merambah ke setiap aspek kehidupan, interaksi sosial bergeser dari temu muka menjadi temu foto/video. pro dan kontra pasti, tapi sekali lagi semua tergantung pada pelaku! Pisau  tidak akan membunuh orang, jika hanya digunakan untuk mengiris bawang!

Categories: Others

Kaki X dan O pada Anak

October 19, 2014 Leave a comment

Berikut saya share hasil konsultasi dengan Dokter Aryadi Kurniawan, MD ( Dokter Spesialis Orthopedi Anak di Jakarta) mengenai Kaki X dan O pada Anak. Sengaja saya share ini mengingat tidak banyak Orang tua yang memiliki kesempatan untuk berkonsultasi langsung karena keterbatasan biaya, waktu dan tempat.

– Kaki O dalam bahasa inggris disebut Bow legs sedangkan Kaki X disebut Knock Knees

– Bow legs terjadi ketika anak lahir ( bayi ) sampai umur 3 tahun

– Know Knees terjadi ketika anak usia 3 s/d 6 tahun

– usia 6 tahun keatas kaki akan kembali normal

 

Bisa dilihat pada referensi berikut ini ( http://www.rch.org.au/uploadedFiles/Main/Content/kidsconnect/BOWLEGS.pdf ). Ketika usia 6 tahun ke atas dilihat dan diperhatikan masih ada penyimpanan ( Bow legs atau Know Knees ), maka akan lebih baik apabila anda berkonsultasi lebih lanjut dengan Dokter Aryadi Kurniawan, MD ( email: aryadi.kurniawanortho@gmail.com ).

 

Semoga bermanfaat.

Categories: Others

End of Year 2012 Message

December 31, 2012 1 comment

I’m closing the End of Year 2012 with the Annual Report 2012 from the following link ( https://fendynovento.wordpress.com/2012/annual-report/ ). I appreciate to all of you who has visited and participated in my blog, eventhough some post seems to be very short and not details, however the purpose of this blog was to share information that finally become a knowlege wisdom for all of us. Beginning 2013, i will focuse more on the Project Management Knowledge and also SharePoint 2010, others topics will follow depends on the experience and condition. Happy New Year 2013, God Speed! …

Categories: Others